Latest Games :
Home » » Cara Membuat Full Background Di Blogspot

Cara Membuat Full Background Di Blogspot

Mei 10, 2014 | 0 komentar

Sudah 2 hari ini saya tidak mempunyai kesempatan untuk membuka akun blogger saya dikarenakan sedang sibuk, tapi sibuknya masih dalam kegiatan blogging juga dalam rangka beranak pinak blog baru hehehe..., pagi ini saya sempatkan untuk membuka blog ini karena kangen untuk membuat sebuah artikel.
Tips yang akan saya berikan ini memang bukan tips baru tapi tapi akan saya beri sedikit tambahan buat menyempurnakannya.
Dulu saya sering kesulitan jika akan memasukan sebuah image/gambar untuk dijadikanfull background buat blog karena saya harus merubah ukurannya terlebih terlebih dahulu agar sesuai dengan ukuran template yang digunakan, tapi Alhamdulillah setelah kenalan sama om CSS3 kendala seperti itu tidak saya jumpai kembali.
Caranya sangat mudah, kita tinggal memasukan kode tambahan dalam akhiran CSS yang berisi url background gambar yang akan ditampilkan. Untuk lebih jelasnya mari kita langsung praktekan saja.

Silahkan kamu login ke akun blogger dan pilih menu Rancangan/Design kemudian pilih Edit HTML, cari tulisan yang ber headline ungu seperti dibawah ini dalam template kamu ( gunakan CTR+F untuk memudahkan pencarian)

body{background: #000000 ;color:#4a4848;font:75% "Helvetica Neue",Arial,Helvetica,sans-...}

Kode tersebut adalah CSS template kamu , jika sudah ditemukan kamu harus menghapus sisa kodenya sampai sebelum kurung tutupnya nantinya akan tersisa seperti ini body{background:}

copy kode dibawah ini


url(URL GAMBAR KAMU)no-repeat center center fixed;
        -webkit-background-size: cover;
        -moz-background-size: cover;
        -o-background-size: cover;
        background-size: cover;


Sisipkan kode yang dicopy tadi ke dalam CSS yang baru saja kamu hapus tadi, tepatnya setelah tanda titik dua, nantinya akan jadi seperti ini 


backgroundurl(URL GAMBAR KAMUno-repeat center center fixed;
        -webkit-background-size: cover;
        -moz-background-size: cover;
        -o-background-size: cover;
        background-size: cover;
}
  Silahkan save. Nah selesai sudah tahapannya sekarang blog kamu sudah memiliki background full yang sempurna :)...

note: jika blog diakses menggunakan IE (Internet Eksploler) maka background akan terlihat tidak sempurna atau tidak tampak, untuk mengatasi masalah ini silahkan tambahkan kode ini


filter: progid:DXImageTransform.
Microsoft.
AlphaImageLoader(src='.myBackground.jpg', 
sizingMethod='scale');
-ms-filter: "progid:DXImageTransform.Microsoft.
Share this article :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Support : Leon Template | Leonsoftware | Medantoba
Copyright © 2015. Karya Anak Toba - All Rights Reserved
Template Modify by Leon Template
Proudly powered by Blogger